Nissan Skyline R35 GTR NQD Drift Sekala 1:10
Menggunakan desain mobil Jepang yang cukup famous, koleksi kali ini cukup membuat perhatian kita tersita dengan model yang apik. Replika mobil sporty yang mewah dibalut dengan motif corak nuansa racing ini semakin menjadikannya terkesan looks agile and so fast. Bukan hanya itu saja, dengan didukung konsep sekala yang besar menjadikan mobil rc Nissan Skyline R35 GTR NQD Drift ini layak untuk dijajal manufernya.
Ada yang dari teman-teman komunitas RC bilang kalo kit mobil rc ini tergolong legenda dari masa ke masa. Beberapa para sesepuh dunia rc di tanah air tentunya telah paham dan mengenal betul rc drift yang satu ini. Bisa jadi bahkan pernah memilikinya ketika masih tipe 2WD penggerak belakang. Banyak dari antara mereka sangat setuju bahwa unit mobil ini tergolong paling asik untuk dimodif dan cocok dijadikan untuk berbagai eksperimen.
Ayo di cek penampakannya :
Performa Unik Pada Kit NQD Ini
Membincangkan kit mobil rc NQD ini memang tidak perlu diragukan lagi performanya maupun kecepatannya. Menggunakan kombinasi twin motor brushed untuk sistem all wheel drivenya, menjadikan mobil ini memiliki kemampuan drifting yang jempol. Maksud dari twin motor brushed di sistem all wheel drivenya adalah : penggerak keempat roda itu menggunakan 2 motor dinamo. Artinya ada dua dinamo motor, satu untuk menggerakkan dua roda belakang dan satu lagi untuk dua roda depan.
Untuk lebih memantabkan atau meningkatkan lagi kemampuan drift RC NQD ini perlu tambahan sentuhan pada diferential roda belakang. Banyak para pecinta RC ini menonaktifkan fungsi diferential pada girbox roda belakang agar putaran dua ban belakang jadi sama. Cara ini dilakukan untuk menambah manufer ngesyoootnya jadimakin jempol dan asik buat dimainkan.
Spesifikasi RC Nissan Skyline R35 GTR NQD Drift
✩ Body lentur polycarbonate-RC 4WD (twin motor) RC Drifting 1:10.
✩ Semi Elektrik proportional RC.
✩ Remote model pistol 2,4Ghz , jarak jangkauan radio up to 40 meter.
✩ Sistem All wheel Drive menggunakan twin motor berkecepatan tinggi.
✩ High speed brushed double motor 280. Kecepatan rata-rata 30 km/h.
✩ Charger adaptor 12v
✩ 1 Batrey isi ulang 12Volt/800mAh.
✩ High speed brushed double motor 280. Kecepatan rata-rata 30 km/h.
✩ Roda depan sudah lock diferential.
✩ Ban set ada 2 tipe, 4 pcs ban drift & 4 pcs ban touring.
✩ Lampu LED depan + belakang dan lampu kolong variasi.
GARANSI :
Untuk penjualan semua RC disini sudah pasti melewati pengujian fungsi-fungsi dengan ketat. Dipastikan sistem berfungsi normal dan diuji sebanyak 2 kali dengan baik & seksama sebelum dikirim. Apabila terjadi kerusakan akibat pengiriman, dapat dikembalikan dengan catatan maks 1 x 24 jam dan ongkos kirim ditanggung pembeli.
DIMENSI MOBIL RC
Panjang : 40 cm Lebar : 19 cm Tinggi : 13.5 cm
DIMENSI KEMASAN
Panjang : 58 cm ; Lebar : 28 cm; Tinggi : 28 cm
Volume Pengiriman 6 kg
Kondisi barang dijamin FRESH 100% baru. No tipu-tipu, murni SERIUS usaha & menjalin persodaraan. Kerja keras dan jujur akan menghasilkan nama baik serta rejeki yang awet barokah!!